7 Ide Outfit Kondangan Hijab yang Simple tapi Kekinian

7 Ide Outfit Kondangan Hijab yang Simple tapi Kekinian - Mengulas tentang fashion hijab memang tak ada habisnya. Salah satunya memilih busana yang tepat untuk acara kondangan, khususnya bagi para wanita berhijab yang ingin tetap tampil kekinian.

7 Ide Outfit Kondangan Hijab yang Simple tapi Kekinian
7 Ide Outfit Kondangan Hijab yang Simple tapi Kekinian, source pinterest

Agar tampil sesuai usia, ada banyak OOTD kondangan hijab yang simple untuk dicoba. Mulai dari dress, rok, sampai celana, semuanya bisa disesuaikan dengan selera fashion masing-masing. Yang terpenting tetap tampil sopan dan rapi dengan tujuan untuk menghormati orang yang mengadakan acara pernikahan.

Inspirasi Outfit Kondangan Hijab Simple & Kekinian 

Dalam artikel ini, kami ideoutfit.com akan memberikan beberapa ide outfit kondangan hijab yang dapat menjadi inspirasi bagi kamu. Dari pemilihan warna hingga perpaduan potongan yang tepat dan kekinian, mari temukan gaya yang sesuai dengan kepribadian dan gaya kamu!

1. OOTD kondangan hijab simple dengan gamis satin

Ide Outfit Kondangan Hijab Simple
Ide Outfit Kondangan Hijab Simple, source pinterest

Ide (Outfit Of The Day) OOTD kondangan hijab simple yang pertama adalah dengan menggunakan baju gamis. Gaya outfit kondangan ini paling banyak digunakan oleh para wanita milenial. Meski memiliki desain yang simple dan sederhana, tapi mampu membuat tampilan kamu menjadi lebih kekinian dan juga menjadi lebih mewah.

Baca Juga7 OOTD Kemeja Putih Wanita Hijab, Gak Bikin Bosan!

Untuk pemilihan warna, gamis satinnya berwarna cokelat pink, maka kamu bisa memilih untuk menggunakan hijab berwarna cokelat susu atau krem. Tambahkan beberapa aksesoris seperti jam tangan, tas selempang dan lainnya.

2. Outfit kondangan hijab simple dengan rok lilit dan outerwear

OOTD Kondangan Hijab Simple
OOTD Kondangan Hijab Simple, source pinterest

OOTD kondangan hijab simple yang selanjutnya wajib banget untuk kamu coba. Yakni dengan menggunakan rok lilit. Pasalnya rok lilit mudah di-mix dengan atasan apa pun, termasuk kaos inner dan outerwear brokat. Hasilnya? tentu sangat cocok dikenakan untuk tema pesta kondangan outdoor di siang atau sore hari.

Untuk pilihan hijab, kamu cukup kenakan gaya hijab sederhana untuk menyeimbangkan tampilan outfitmu yang sudah keren. Kamu bisa mengenakan hijab model segi empat yang ditambahkan kalung cantik.

3. OOTD kondangan hijab yang casual dan simpel

OOTD Kondangan Hijab yang Casual dan Simple
OOTD Kondangan Hijab yang Casual dan Simple, source pinterest

Selanjutnya pilih gaya OOTD kodangan hijab yang casual dan simple seperti inspirasi diatas. Kamu bisa memadukan atasan kemeja/tunik kerut pinggang dengan bawahan rok. Meski simpel, tapi kedua perpaduan ini akan membuat tampilan kamu terlihat casual saat datang ke kondangan.

Baca Juga7 Inspirasi Outfit ke Pantai Hijab Simple dan Santai

Pilih hijab yang warnanya senada dengan warna rok untuk mempercantik tampilan. Sementara untuk sepatunya, kamu bisa memilih sepatu heels warna putih yang senada dengan atasan. Jika ingin tampilan yang lebih modis, gunakan ikat tas selempang atau kenakan kalung.

4. Outfit kondangan casual yang kekinian

Fashion Kondangan Wanita Simple
Fashion Kondangan Wanita Simple, source pinterest

Untuk fashion kondangan wanita simple selanjutnya cukup membuat tampilan kamu lebih chic dan kekinian. Seperti inspirasi diatas, kamu bisa menggunakan kemeja dengan potongan panjang yang dipadukan dengan bawahan kulot.

Pilihlah atasan warna coklat dan kulot warna hitam yang senadakan dengan warna hijab. Untuk hijab kamu cukup menggunakan pashmina. Jika ingin tampilan yang lebih modis, gunakan ikat pinggang dan shoulder bag.

5. OOTD kondangan hijab simple dengan dress panjang

Inspirasi Outfit Kondangan Hijab Simple
Inspirasi Outfit Kondangan Hijab Simple, source pinterest

Khusus untuk kamu para hijaber yang malas ribet-ribet dalam berfashion. Cukup pakai dress panjang yang simple saja saat ke kondangan. Pilih dress yang warnanya berkesan mewah dan anggun, seperti peach dan cukup dengan satu warna saja, mulai atasan, hijab, tas dan sepatunya. Perpaduan dress ini cocok untuk acara kondangan di malam hari.

6. OOTD kondangan simple dengan dress brokat

Dress Brokat untuk Kondangan Hijab
Dress Brokat untuk Kondangan Hijab, source pinterest

Pilihan style OOTD kondangan hijab lainnya, cobalah memakai dress brokat dengan detail bordiran yang cantik dan warna yang tepat. Aksen kerut di bagian lengan bisa semakin menambah kesan anggun.

Baca Juga8 Ide Outfit Casual Wanita Hijab ala Selebgram

Untuk pemilihan warna, kamu bisa memilih warna satu warna seperti inspirasi diatas, yakni warna pink. Termasuk hijab model segi empat warna pink adalah yang paling tepat.

7. OOTD kondangan simple dengan dress hitam

Dress Hitam untuk Outfit Kondangan
Dress Hitam untuk Outfit Kondangan, source pinterest

Untuk outfit kondangan hijab simple yang terakhir mampu membuat tampilan kamu lebih feminim. Kamu bisa memakai dress panjang warna hitam. Tampilan dress hitam akan memberikan kesan feminin saat kamu pergi kondangan.

OOTD kondangan hijab yang simple satu ini bisa dilengkapi dengan sepatu heels yang nyaman dan hijab berwarna pink atau peach.

Setelah membaca ide-ide outfit kondangan hijab simple diatas, kamu bisa langsung menerapkan salah satu dari 7 Ide Outfit Kondangan Hijab yang Simple tapi Kekinian diatas. Namun jika merasa kurang pas untuk kamu, tidak masalah jika menggabungkan beberapa ide menjadi satu atau berkreasi menciptakan paduan baru berdasar inspirasi di atas.

Demikian informasi terkait 7 Ide Outfit Kondangan Hijab yang Simple tapi Kekinian yang bisa kami sampaikan. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi referensi untuk kamu saat memilih OOTD Kondangan Hijab yang Simple tapi Kekinian terbaru. Terima kasih telah mengunjungi Ideoutfit.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel